Resep Masakan Rawon Sedap
0
comments
Rawon adalah salah satu makanan kuliner yang memiliki cita rasa khas berbeda dengan masakan kuliner berkuah lainnya. Kuah kaldu yang khas membuat rawon ini menjadi salah satu masakan kuliner yang banyak dicari oleh para kuliner di Indonesia maupun dari luar negeri yang berkunjung ke Indonesia. Bagi anda penggemar kuliner yang suka dengan masakan berkuah, wajib harus mencoba masakan yang satu ini.
Nah, bagi ibu - ibu dirumah yang suka memasak, berikut adalah resep masakan untuk membuat rawon sedap ini dan bisa anda coba langsung di rumah. Silahkan simak resep masakan rawon sedap di bawah ini.
Resep Masakan Rawon
Bahan - bahan yang dibutuhkan :
- 1 kg daging sandung lamur
- 7 sdm minyak goreng 2 lt air
- 1 potong lengkuas,
- Memarkan 2 batang serai
- Memarkan 3 buah jeruk purut ambil kulit wanginya saja
- 3 lembar daun jeruk
- 1 sdt gula
- 1 sdt asam jawa
Bahan bumbu halus :
- 12 bh keluwak, ambil isinya
- 17 buah bawang merah
- 8 buah bawang putih
- 2 sdm ketumbar
- 1 sdm garam
- 1 ruas kunyit terasi secukupnya
- Tauge pendek, seduh, tiriskan
- Telur asin, belah dua
- Kerupuk udang
- Kemangi dan timun cincang
- Sambal terasi
Langkah membuat rawon sedap :
- Didihkan air, lalu masukkan daging, rebus hingga matang, potong dadu.
- Kemudian panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga wangi, masukkan kedalam rebusan daging, masukkan rempah daun, tutup panci biarkan hingga daging empuk dan bumbu meresap.
- Selanjutnya tempatkan tauge dalam mangkuk, siram dengan kuah daging dan dagingnya, beri kemangi, timun, hidangkan bersama kerupuk, telur asin dan sambel terasi.
- Rawon sudah jadi dan siap disantap bersama nasi putih hangat.
Masakan Jawa Rawon Sedap
Itulah resep masakan rawon sedap yang bisa anda buat di rumah dan disajikan secara hangat untuk keluarga di rumah. Semoga resep untuk membuat masakan jawa rawon sedap ini bisa bermanfaat untuk ibu - ibu di rumah.